Latest Updates

Resep membuat Iga Kambing Bakar


Resep membuat Iga Kambing Bakar

Kali ini kulinertara akan berbagi masakan yang berbahan dasar dari kambing, kami akan berbagi resep iga kambing bakar yang maknyus tentunya, yuk kita mulai memasaknya.

Bahan Untuk Iga Kambing Bakar :

  • 200 gr daging iga

Bumbu Rebusan Iga Kambing Bakar :

  • 1 siung bawang putih (haluskan)
  • 2 siung bawang merah (haluskan)
  • 3 cm kunyit (haluskan)
  • 1/4 sdt pala bubuk
  • 1/4 sdt ketumbar
  • 1/4 sdt lada bubuk
  • 3 btr cengkeh
  • 3 cm kayu manis
  • 1 buah pekak/bunga lawang
  • 1 lbr daun salam
  • 1 btg sereh (memarkan)

Bumbu Olesan Iga Kambing Bakar :

  • 2 siung bawang putih
  • 3 btr kemiri
  • 3 cm kunyit
  • 2 sdm gula merah, serut


Bumbu Untuk Tumisan Iga Kambing bakar :

  • 2 sdt minyak samin
  • Mentega
  • 2 buah bawang merah( iris tipis)
  • 3 buah cabe rawit ( iris tipis)
  • 6 sdm kecap manis
  • 2 buah tomat 

Langkah membuat Iga Kambing Bakar :

  1. Pertama-tama kita bersihkan iga dan sisihkan.
  2. Kita haluskan semua bumbu untuk rebusan.
  3. Kita panaskan air, lalu rebus iga bersama bumbu rebusan sampai daging empuk kurang lebih selama 4-5 jam, angkat dan tiriskan.
  4. Untuk bumbu olesan: kita campur semua bumbu pada suatu wadah hinnga rata dan sisihkan.
  5. Kita siapkan alat pembakaran dan kita olesi iga yang telah direbus  tadi dengan bumbu olesan yang sudah dihaluskan terlebih dahulu. Bakar iga kambing sampai kecoklatan
  6.  Angkat dan potong sesuai selara.
  7. Iga bakar siap dinikmati.

Selamat mencoba resep iga kambing bakar.

0 Response to "Resep membuat Iga Kambing Bakar"

Post a Comment