Latest Updates

Resep Membuat Kue Bugis

Resep Membuat Kue Bugis
Kue satu ini memang kenyal-kenyal manis dan di setiap daerah berbeda-beda namanya,  dah Kue Bugis mudah sekali membuatnya serta gampang didapatkan bahan-bahannya. Langsung saja kita mulai membuat Kue Bugisnya.

Bahan Untuk Kue Bugis :

  • 1 sdm  tepung kanji
  • 50 ml santan kental
  • 350 gr tepung ketan
  • 275 ml santan
  • 50 ml air daun suji
  • Garam
  • Daun pisang
  • Bahan Untuk Isian Kue Bugis :
  • 300 gr kelapa (parut)
  • 100 gr gula pasir
  • 50 gr gula merah(sisir)
  • ¼ sdt garam
  • 2 lbr daun pandan

Langkah membuat Kue Bugis :

  1. Pertama kita buat kulitnya, didihkan santan dan tuangkan tepung kanji kedalamnya, aduk sampai kental lalu angkat.
  2. Masukkan tepung ketan santan dan air daun suji aduk dan uleni sampai kalis.
  3. Untuk isiannya, Kitamaak bahan-bahan untuk isi aduk hingga matang, angkat dan dinginkan.
  4. Kita ambil satu sendok makan adonan kulit, pipihkan adonan diatas daun pembungkus dan beri isian ditengahnya lalu bungkus kita lipat menjadi persegi. Lakukan sampai adonan habis.
  5. Kukus selama kurang lebih 30 menit.
  6. Angkat dan hidangkan.

Selamat mencoba resep Kue Bugis ala kulinertara.

0 Response to "Resep Membuat Kue Bugis"

Post a Comment