Latest Updates

Resep membuat Dendeng Balado

Resep Membuat Dendeng Balado


Apabila anda suka dengan masaka padang tentunya anda pasti tahu menu masakan yang akan kami sajikan berikut ini, kami akan menyajikan menu masakan Dendeng Balado. Membuat menu masakan ini sangat mudah bunda mari kita siapkan bahan yang dipakai untuk membuat resep dendeng balado ini.



Bahan-baha yang digunakan  untuk Dendeng Balado :



  • 1/2 daging sapi( kita rebus)
  • Garam
  • 1 sdm jeruk nipis
  • Minyak goreng
  • 10 Cabe merah
  • 10 siung bawang merah
  • Cabe rawit( jika anda penyuka pedas)


Langkah pembuatan Dendeng Balado :



  1. Iris tipis daging sapi yang sudah direbus
  2. Kita lumuri daging dengan air jeruk nipis serta garam.
  3. Daging yang sudah kita lumuri dengan air jeruk dan garam tadi kita jemur di bawah panas matahari hingga kering.
  4. Setelah daging kering, kita goreng dengan api yang kecil, kita angkat dan sisihkan.
  5. Cabe merah, bawang merah kita tumbuk kasar, lalu kita tumis.
  6. Tambahkan garam dan air jeruk nipis.
  7. Kita masukkan potongan daging, aduk hingga rata.
  8. Angkat dan Dendeng Balado siap dihidangkan.


Silahkan mencoba resep Dendeng Balado.

0 Response to "Resep membuat Dendeng Balado"

Post a Comment